Gerhana bulan total pada tanggal 28 Juli 2018 menarik perhatian mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Muhammadiyah Surakarta yang memiliki keistimewaan tersendiri karena merupakan gerhana bulan total dengan durasi terpanjang pada abad ini. Program Studi Pendidikan Geografi menyediakan dua teleskop jenis reflektor untuk pengamatan gerhana bulan total yang dilakukan di Gedung S lantai 4 Kampus 1 UMS, Pabelan.
Pengamatan ini, dimulai pukul 21:00 WIB yang diikuti oleh mahasiswa Pendidikan Geografi UMS dan juga masyarakat umum. Sembari menunggu gerhana bulan total yang akan berlangsung mulai pukul 01.24 WIB, dilakukan pengamatan Planet Mars yang sedang mendekati oposisi. Oposisi adalah jarak terdekat antara Planet Bumi dan Planet Mars dimana posisi Matahari, Bumi, dan Mars berada dalam satu garis lurus.
“Saya sangat senang karena dapat melakukan pengamatan langsung fenomena langka ini dengan teleskop yang dimiliki oleh Program Studi Pendidikan Geografi Universitas Muhammadiyah Surakarta, karena tidak semua program studi pendidikan geografi memiliki teleskop” Ujar Wiwi Mahasiswa Pendidikan Geografi Angkatan 2017.
Pengamatan gerhana bulan total yang dilakukan oleh mahasiswa Pendidikan Geografi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan memperluas wawasan mahasiswa terkait dengan fenomena-fenomena alam yang terjadi khususnya dalam bidang kosmografi (cabang ilmu geografi yang mempelajari tentang fenomena benda langit).
Drs. Suharjo, M.S selaku Ketua Program Studi Pendidikan Geografi FKIP UMS mengungkapkan bahwa program studi sangat mendukung kegiatan mahasiswa sebagai bekal dalam mencari pekerjaan nantinya. Program Studi Pendidikan Geografi tidak hanya berfokus pada pendidikan namun juga mengasah kemampuan mahasiswa dalam mengembangkan ilmu populer dalam geografi.